Pemilihan bahan untuk lantai rumah harus diperhatikan secara cermat. Setiap bahan untuk lantai memiliki karakteristik khusus. Untuk itu, bahan yang akan digunakan untuk lantai wajib disesuaikan dengan kebutuhan dan keadaan.

Pemilihan bahan untuk lantai ini juga berkaitan dengan tema yang diusung pemilik rumah. Terlebih, pemilihan bahan untuk lantai otomatis mempengaruhi suasana rumah. Lantai dapat memberikan kesan nyaman dan sejuk untuk rumah.

Salah satu bahan yang dapat dijadikan sebagai lantai adalah granit. Sejatinya, granit dan keramik memiliki fungsi yang sama.

Namun, pemakaian granit untuk lantai akan memberikan suasana yang mewah dan istimewa. “Kalau dari fungsi sama. Tapi, dari estetika, granit lebih tampak mewah,” kata Hugi Kahyadi.

Bukan hanya itu. Granit memiliki tekstur khas dan lebih kuat. Ini mengingat proses pemotongan hingga produksi granit melewati tahapan yang didukung suhu tinggi. “Ini menjadikan granit lebih kuat daripada keramik,” jelasnya.

Selain itu, granit lebih mengkilap. Tentu saja, hal ini bisa mencerminkan perilaku penghuni yang cinta kebersihan.

Ada keunggulan lain yang dimiliki granis. Granit tahan terhadap goresan.
Kualitas yang lebih baik dibandingkan keramik itu membuat harga granit lebih mahal. Di pasaran, harga granit saat ini berkisar Rp 90 ribu per meter.

Harga granit yang relatif tinggi itu berbanding dengan kesan mewah yang dihasilkan. “Pemilihan bahan untuk lantai kembali lagi ke selera dan anggaran,” tegasnya. (har/amd/fn)