JOGJA – Kerasnya kehidupan di Korea membuat Ayana Jihye Moon memutuskan untuk memeluk agama Islam. Selama menjadi mualaf dirinya mengaku lebih tenang dan damai.

”Selama masuk Islam aku jadi lebih bersyukur. Hati pun jadi semakin tenang dan damai,” kata Brand Ambasador Wardah Light Cream Ayana Jihye Moon dalam Wardah Ramadan Road Show Bersama Ayana, di Wardah Beauty Jogja, Minggu (19/5) lalu.

Mengangkat tema #selalubersyukur ini merupakan salah satu campaign Wardah pada Ramadan tahun ini. Wardah dan Ayana akan berbagi hadiah dan promo-promo menarik untuk para customer Wardah selama bulan puasa ini. Beragam rangkaian acara dari event ini pun digelar mulai dari meet & greet Ayana di Mirota Kampus C. Simajuntak dan Mirota Kampus Godean, gathering Ayana dengan KOL (Key Opinion Leader) Jogja di Wardah Beauty House JogJakarta yang ditutup dengan buka bersama.

”Untuk itulah kenapa kami menggemas acara ini dalam bentuk talk show yang dilanjutkan dengan acara buka puasa bersama,” kata Business Development Manager PT Paragon Technology Dina Nilam Wulandari.

Dina menjelaskan, secara nasional ramadan road show bersama Ayana ini digelar di dua kota, Surabaya dan Jogjakarta. Jogja menjadi kota ke dua dalam road show Ayana setelah sebelumnya berlangsung di beberapa store di Surabaya.

Dina memyebutkan, Ayana adalah salah satu influencer di Indonesia sekaligus spoke person Wardah cosmetics yang berkewarganegaraan Korea. Ayana merupakan seorang mualaf yang menginspirasi perempuan di Indonesia, karena keberaniannya sebagai perempuan Korea yang memutuskan untuk beragama islam. Ayana saat ini aktif di dunia entertainment baik di Indonesia maupun Malaysia serta menjadi bintang iklan beberapa produk. (met/ila)