Jalan sehat yang diselenggarakan oleh Forum Komunikasi Industri Jasa Keuangan (FK-IJK) DIJ berlangsung meriah. Diikuti ribuan peserta mulai dari pimpinan beserta pengurus maupun anggota IJK ini berlangsung di kawasan wisata Candi Banyunibo, Cepit, Bokoharjo, Prambanan Sleman Sabtu (7/9). Ketua Umum FK-IJK DIY Santoso Rohmad menyampaikan kegiatan ini merupakan puncak dari rangkaian Porseni FK-IJK DIY 2019 dalam rangka memeriahkan perayaan HUT ke-74 RI. Funwalk diselenggarakan dalam rangka mempererat tali silahturahmi, serta mempermudah koordinasi antar IJK DIJ. Selain itu, Direktur Utama Bank BPD DIY ini mengungkapkan, dipilihnya lokasi acara di Candi Banyunibo sekaligus ingin mengenalkan serta mempromosikan potensi destinasi wisata baru di DIJ khususnya di area Banyunibo tersebut. Sebelumnya Porseni FK-IJK DIY 2019 telah mempertandingkan 2 cabang olah raga yaitu futsal dan tenis meja, serta satu cabang seni yaitu FK-IJK Idol pada Agustus lalu. Sementara itu, Kepala Otoritas Jasa Keuangan (OJK) DIY Untung Nugroho mangaku sangat antusias dan mendukung penuh acara tersebut. Untung mengatakan selaku regulator di jasa keuangan, pihaknya berupaya membangun IJK yang kompak, solid dan bersinergi meskipun di tengah persaingan di DIJ. (naf) VIDEOGRAFER: NANANG F/RADAR JOGJA VIDEOEDITOR: OKTAVIANO DP/RADAR JOGJA . . Ikuti juga akun kami: Instagram : @radarjogja Line : radarjogjaofficial Twitter : @radarjogja Website : radarjogja.jawapos.com/ . Alamat : Jl. Ring Road Utara no.88 (Barat Polda DIY), Yogyakarta 55281 Telpon : (0274) 4477785 Radar Jogja Channel tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya akan menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE.