Teka-teki kemana Seto Nurdiyantoro melanjutkan kiprahnya pada musim depan akhirnya terjawab. Seto menjadi paket kejutan PSIM Jogja, setelah sebelumnya tim berjuluk Laskar Mataram itu adem-ayem dalam persiapan kompetisi musim depan. Kepastian Seto Nurdiyantoro menukangi PSIM Jogja resmi diumumkan oleh Manajemen PSIM Rabu (29/1). Sebelumnya Seto merupakan pelatih PSS Sleman, dan mampu berprestasi membawa tim berjuluk super Elang Jawa promosi ke Liga 1 tahun 2019. Pada musim perdana promosi, tim kebanggan wong Sleman itu mampu finis di posisi delapan. Sayang, negosiasi antara Seto dan manajemen PSS tidak menemui kesepakatan. Manajemen PSS pun akhirnya menunjuk Eduardo Perez sebagai pelatih pada Liga 1 2020. Berstatus tanpa klub, Seto pun akhirnya menyeberang ke PSIM. "Secara pribadi saya bingung kenapa Pak Bambang Susanto (CEO PSIM) dan Haryadi Suyuti (Walikota Jogja selaku pembina PSIM) mau panggil saya. Mungkin beliau-beliau ini kasihan sama saya, cah cilik disiyo-siyo (anak kecil disia-siakan)," ujar Seto saat jumpa pers di Pendopo Wisma PSIM Jogja. Terkait rivalitas antara PSIM Jogja dan PSS Sleman, Seto menanggapinya dengan santai. Dirinya menegaskan status dirinya sebagai seseorang yang mencintai kemajuan sepakbola DIJ. “Saya ini bukan Sleman, bukan Jogja, bukan Bantul, saya ini asetnya DIJ,” tegasnya. Pria yang pernah menukangi PSIM pada kompetisi 2015 itu juga tak ingin bicara muluk soal target. Seto tidak menjamin keberadaan dirinya di PSIM mampu mengantarkan tim Jogja itu promosi liga 1 di musim mendatang. Tapi dengan seluruh kemampuannya, Seto ingin membuat tim PSIM Jogja lebih berprestasi. "Kepada suporter, jangan punya keinginan muluk-muluk. Tidak ada jaminan ke sana (promosi). Tapi dengan kerja keras PSIM bisa lebih bagus,” ujarnya. Sementara itu, CEO PT PSIM Jaya Bambang Susanto mengatakan kehadiran seto Nurdiantoro menjadi momentum kebangkitan Laskar Mataram. "Mas Seto ini adalah asset DIJ. PSIM baru saja menyelamatkan aset daerah itu,” ujarnya. (sky/naf) . . VIDEOGRAFER: SETIAKY A. KUSUMA/RADAR JOGJA VIDEOEDITOR: GANIFIANTO/RADAR JOGJA . Ikuti juga akun kami: Instagram : @radarjogja Line : radarjogjaofficial Twitter : @radarjogja Website : radarjogja.jawapos.com/ . Alamat : Jl. Ring Road Utara no.88 (Barat Polda DIY), Yogyakarta 55281 Telpon : (0274) 4477785 Radar Jogja Channel tidak bertanggung jawab atas isi komentar yang ditulis. Komentar sepenuhnya akan menjadi tanggung jawab komentator sebagaimana diatur dalam UU ITE.