SLEMAN – Komunitas lari Trail Runners Jogjakarta kembali menggelar Coast to Coast (CTC) Night Trail Ultra. Acara ini diadakan 16-17 Februari 2019. Start dari Pantai Depok, Bantul. Event yang digelar kali ketiga tersebut dibuka untuk kategori 13K, 25K, 50K dan 70K.

Co-Race Director CTC, Roostian Gamananda H mengatakan, event tersebut dimulai sejak 2015. Berupa event lari menyusuri Pantai Depok, Parangkusumo, Parangtritis melewati medan berbukit dan start malam hari. Event tersebut sebagai ajang latihan bersama komunitas pelari.

Jumlah peserta terus mengalami peningkatan. Pada 2015 diikuti 200 peserta. Lalu naik sebanyak 350 pada 2016 dan 650 peserta pada 2017. Khusus 2019 sampai kemarin sudah ada 880 peserta yang mendaftar.

“Masih dibuka pendaftaran, tapi dibatasi sampai 10 Januari 2019 agar maksimal. Kalau kuota sudah cukup akan kami close. Pendaftaran bisa dilihat di https://ctcultra.id. Selain peserta dari dalam negeri ada juga dari luar negeri seperti Australia, Belgia, Denmark, Jepang, Malaysia dan Netherlands,” kata Roostian saat jumpa pers di Hotel Royal Ambarukmo, Rabu (19/12).

Peserta akan disediakan free shuttle bus untuk mempermudah akses peserta yang datang dari luar kota. Sebab transportasi menuju lokasi start tidak banyak dilalui kendaraan umum. Roostian memastikan bahwa medan yang akan dilalui sudah dijajal dan disimulasikan.

“Rute 99 persen sama dengan tahun sebelumnya. Jika ada faktor alam seperti hujan, sudah kami antisipasi. Rute trail lebih 75 persen. Memastikan keamanan peserta, panitia juga menyiapkan fisioterapis, asuransi, dan petugas medis dari RS UII,” kata Roostian.

Biaya pendaftaran, kategori 13K Rp 300 ribu; kategori 25K Rp 400 ribu; kategori 50 K Rp 550 ribu dan kategori 70K Rp 700 ribu. Selain itu, CTC juga masuk agenda Jogja Heboh yang digagas Kadin DIJ.

Wakil Ketua Kadin DIJ dan Panitia Jogja Heboh, Gonang Djuliastono mengatakan, program Jogja Heboh akan digelar full sebulan sebagai upaya meningkatkan kunjungan wisata. Isinya berupa event atraksi budaya dan paket wisata dan olahraga. Ada juga great sale pasar modern.

“Gabungan berbagai macam kegiatan. Seperti Malioboro Fashion dengan 500 peragawati dan bregada malam hari. Festival jazz di Jalan Mangkubumi dan atraksi dari beberapa komunitas. Masih ada juga pameran di Sosrowijayan, Sarkem Fest, festival kopi dan funbike dan color run,” ujar Gonang. (*/riz/iwa/by)