SLEMAN – Sadar akan pentingnya peningkatan keahlian dalam bidang wirausaha. Pengurus RW.71 perumahan Taman Cemara bersama Gudeg Yu Narni menyelenggarakan cooking class di Balai Warga Perumahan Taman Cemara Krodan, Maguwoharjo, Depok, Sleman, Minggu (7/4).
Pelatihan yang digelar sejak pagi ini dihadiri lebih dari 150 warga. Pada kesempatan tersebut, mereka diajarkan bagaimana cara membuat olahan pindang telur dan memasak sayur krecek. ”Selain mudah didapatkan, bahan utama yang digunakan harganya terjangkau,” kata Ketua Panitia Deddy Styadi saat ditemui.
Deddy menambahkan, untuk menjadi wirausahawan yang besar harus dimulai dari hal yang kecil. Pada kesempatan ini diajarkan bagaimana memulai membangun wirausaha rumahan tersebut dengan bahan dasar dan modal kecil. ”Banyak ibu-ibu yang hadir, mereka betul-betul memperhatikan, bahkan ikut praktik,” ujarnya.
Selain pelatihan wirausaha dan cooking class juga diadakan berbagai macam bazar makanan oleh warga perumahan Taman Cemara agar lebih semarak.
Sementara itu, Ketua RW 71 Taman Cemara Agus Lidwines Noviantono mengapresiasi acara tersebut. Agus mengatakan antusias warga cukup tinggi, itu dibuktikan tidak hanya warga perumahan saja yang hadir, tetapi dari warga dusun sekitar yang mengikuti acara hingga usai. ”Semoga setelah mengikuti pelatihan ini peserta mendapatkan tambahan ilmu yang bermanfaat,” ujar pemilik usaha Pastry Wahyu Austin ini.
Agus berharap kegiatan seperti ini rutin diselenggarakan sehingga nantinya tercipta kemandirian ekonomi keluarga yang produktif. ”Produktif dalam arti mereka bisa mandiri untuk membuka suatu usaha yang bisa dimulai dari modal kecil,” tutupnya. (naf/ila)