SLEMAN – Angkatan Muda Seyegan (AMS) merangkak ke puncak klasemen Liga Askab Sleman U-10. Hasil ini mereka capai usai menambah koleksi tiga kali kemenangan di pekan keempat yang dihelat di Lapangan Raden Ronggo Kalasan.
AMS sebelumnya berada di peringkat keempat. Posisi puncak klasemen sebelumnya ditempati BPM SS. “Puji syukur Alhamdulillah. Ini semua berkat kerja keras anak-anak,” jelas pelatih AMS Seyegan Yanuar Fandi Tyasmara.
AMS Seyegan berhasil menang telak saat melawan BSA Tama dengan skor 8-0. Setelah itu, tim besutan Yanuar ini mampu mengalahkan Matra 2-0. Dan di laga terakhir mereka mengalahkan AM-Tri 3-0.
Menurut Yanuar, anak asuhnya sudah bermain sesuai dengan apa yang diinstruksikan. Meskipun ada pemain yang sakit deman, tetapi itu tidak menyurutkan semangat anak asuhnya menjalani pertandingan.
Dengan tambahan tiga kali kemenangan ini, AMS Seyegan saat ini mengoleksi 27 poin. Ini didpatkan dari 8 kali menang, 3 kali seri, dan 1 kali kalah. Sebanyak 12 pertandingan sudah mereka lakoni.”Semoga besok untuk pekan terakhir anak-anak bisa main bagus lagi dan berhasil memboyong piala Askab U-10 lagi,” harapnya. (cr10/din/mg2)