SLEMAN – Sebanyak 700 personel keamanan disiapkan guna mengamankan laga PSS Sleman kontra Arema FC di laga pembuka Liga Indonesia di Stadion Maguwoharjo malam ini. Antisipasi dilakukan pihak keamanan, karena laga akan dipadati suporter dua tim.
Ribuan supporter PSS dari Slemania dan Brigata Curva Sud (BCS) dipastikan akan memadati tribun Stadion Maguwoharjo. Tidak hanya itu, suporter dari tim tamu Aremania pun dipastikan juga akan hadir untuk mendukung tim kesayangannyan. Apalagi, panitia pelaksana menyediakan 2.000 tiket bagi pendukung Arema FC.
“Seluruh personel kami siagakan di ring satu, dua, dan tiga. Itu personel dari jajaran Polda DIJ dan Polres Sleman,” kata Karo Ops Polda DIJ Kombes Pol Hermansyah di sela-sela persiapan laga PSS kontra Arema FC, Selasa (14/5).
Dia menjelaskan pengawalan terhadap supporter tim tamu akan di lakukan di area-area perbatasan seperti Prambanan. Nantinya, aparat kepolisian akan melakukan penjemputan di pintu-pintu masuk perbatasan menuju Jogjakarta. “Untuk antisipasi khusus tidak ada. Karena ini pengawalan seperti suporter tamu lainnya,” jelasnya.
Dia berharap kepada suporter tim tamu yang hadir ke stadion hanya yang memiliki tiket. Sedangkan bagi mereka yang tidak memiliki tiket untuk menyaksikan laga dari siaran-siaran televisi. “Intinya siapapun yang punya tiket dipersilahkan masuk. Kalau tidak ada tiket, tidak dilayani,” tegasnya. (bhn/din/zl)