RADAR JOGJA – Rencana kedatangan Presiden Joko Widodo ke Purworejo memaksa lokasi penerimaan kepulangan jamaah haji dipindahkan. Pendopo yang menjadi tempat biasa, sudah disterilkan dan penerimaan haji dilakukan di Kantor Dinas Perhubungan (Dishub) Purworejo.
”Kawasan pendopo dan alun-alun di depan Pendopo sudah harus steril sejak H-1 kedatangan Presiden,” kata Kabag Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Purworejo Fatkhurohman, Selasa (27/8).
Walaupun kepulangan jamaah haji tidak berbarengan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Purworejo memilih untuk memindahkan lokasinya. Ini untuk mengantisipasi adanya keterlambatan kedatangan jamaah haji.
”Tidak menutup kemungkinan adanya delay, jadi memang sebaiknya dipindah,” jelasnya.
Dia mengungkapkan, kedatangan Presiden sendiri rencananya datang pada 28 Agustus, namun informasi yang berkembang terakhir, kedatangan Presiden dilakukan pada Kamis besok (29/8).
Ada dua lokasi yang akan menjadi pusat kegiatan Presiden yakni Pendopo dan Alun-alun serta gedung olahraga WR Soepratman. ”Pemilihan Dishub sendiri menjadi keputusan bersama setelah kita mengajukan beberapa alternatif selain Pendopo,” katanya.
Alternatif lain yang sempat digodog adalah Kecamatan Purworejo, GOR WR Soepratman, SMAN 7 Purworejo, Rumah Dinas Wakil Bupati di Kutoarjo serta Kecamatan Kutoarjo. Hanya saja, karena kebutuhan parkir yang luas serta untuk menjamin keamanan dan kenyamanan jamaah haji diputuskan di Dishub.
Sementara itu, jamaah haji dari Purworejo terbagi dalam 5 kloter yakni Kloter 31 sebanyak 3 orang, Kloter 32 sebanyak 353 orang, dan kloter 33 sebanyak 354 orang. Dua kloter lain adalah Kloter 34 sebanyak 78 orang dan terakhir kloter 96 sebanyak 14 orang.
”Dari jadwal pemulangan yang ada, kloter 31 akan sampai di Purworejo pada Rabu (28/9) pukul 05.05. Berikutnya Kloter 32 dan 33 pada pukul 10.00 dan 16.30,” tuturnya.
Di hari kamis, 78 orang yang masuk kloter 34 akan tiba di Purworejo pada Kamis (29/8) pukul 09.30. Terakhir kepulangan jamaah haji diterima pada Minggu (15/9) sekitar pukul 22.30. (udi/ila)