RADAR JOGJA – Setelah lebih dari 8 tahun, Galeria Mall tidak menghadirkan pameran dengan segmen properti dan otomotif. Mulai Januari 2020, manajemen Galeria Mall menggandeng Rumah Jogja Indonesia (RJI) untuk menghadirkan konsep pameran terbaru terutama di atrium utama ground floor.
“Rebranding atrium utama akan membuka peluang lebih bagi banyak pihak untuk bersinergi dan berkolaborasi dalam rangka menjemput bola dan merespon perubahan gaya hidup konsumen milenial,” kata General Marketing RJI Exhibiton Erry Febianto.
Marcom Galeria Mall Teguh Priaji menjelaskan, RJI dipilih sebagai lembaga yang fokus menggarap informasi tentang bisnis berbasis properti khususnya regional DIJ dan Jawa Tengah. Memanfaatkan momentum Tahun Baru Imlek 2571, area Atrium Ground Floor Galeria Mall, ditata sebagai ‘Island Stand Exhibition’.
“Untuk ‘Island Stand Exhibition’ ini berlangsung 8 hari, mulai Senin 20 – 27 Januari 2020. Galeria Mall juga akan menghadirkan berbagai acara bertema Imlek di Atrium Lower Ground mulai 23 – 26 Januari 2020,” jelas Teguh, Jumat (24/1).
Developer nasional terkemuka Ciputra Group dengan produk Barsa City Yogyakarta serta dealer Honda Anugerah Janti turut bersinergi dan berkolaborasi intuk menciptakan serta menangkap peluang transaksi bisnis dari pengunjung Galeria Mall.
Di puncak acara pada Minggu (26/1), pihaknya menghadirkan pertunjukan Barongsai yang akan berkeliling ke semua tenant Galeria Mall. Beratraksi mengambil angpao, sekaligus berinteraksi langsung dengan para pengunjung.
Teguh menambahkan, ada juga program undian belanja berhadiah Gale Great Prize 2020, yakni dalam rangka perayaan usia 25 Tahun Galeria Mall pada 8 Desember 2020. Sekaligus menjadi wujud rasa terima kasih Manajemen Galeria Mall kepada seluruh customer dan masyakarat Yogyakarta.
“Dimulai pada 8 Desember 2019 tepat pada saat perayaan usia 24th Galeria Mall kemarin. Menghadirkan ‘Great Experiences’ meliputi proses undian yang simple & compact. Dengan minimal pembelanjaan 300 ribu yang berlaku penggabungan struk di seluruh toko Galeria Mall, cukup dengan Download aplikasi Galeria Mall Mobile Application (GeMA) di Play Store atau App Store,” terang Teguh.
Untuk mendapatkan Kode Voucher, kata Teguh, cukup menunjukkan struk belanja di Customer Service dan hanya berlaku pada hari yang sama. Dalam 1 hari, customer dapat menukarkan maksimal 10 Kode Voucher. Kode voucher yang teregistrasi pada Gale Great Prize Periode I akan diikutsertakan kembali dalam Periode Grand Prize.
“Periode program undian berlangsung dari tanggal 8 Desember 2019 – 8 Desember 2020. Hadiah Grand prize berupa 1 Unit Mobil Honda HR-V dan 5 Unit Motor Honda Beat Pop. Pengundian periode I akan diadakan pada 20 Juni 2020 dan Undian Grand Prize pada 8 Desember 2020 saat acara puncak Ulang Tahun ke 25th Galeria Mall,” beber Teguh. (obi/tif)