KULONPROGO – Kapolres Kulonprogo AKBP Anggara Nasution menyatakan pembukaan portal Jalan Daendels yang berada di area New Yogyakarta International Airport (NYIA) bersifat insidentil. Pihaknya akan menempatkan personel utuk memantau lalu lintas selama arus mudik dan balik Lebaran mendatang.

“Seperti disampaikan Pak Kapolda beberapa waktu lalu, memang ada rencana membuka portal Jalan Daendels untuk mendukung kelancaran arus mudik dan balik Lebaran. Namun harapan kami tidak perlu dibuka, kami akan melakukan pengaturan dan rekayasa lalu lintas,” kata Anggara Minggu (27/5).

Kemungkinan dibukanya portal yakni setelah dilakukan pengamatan puncak arus mudik dan balik sekitar H-3 Lebaran. Anggota akan disiagakan selama 24 jam di Jalan Daendels. Mereka akan mengkaji dan menilai pergerakan volume arus lalu-lintas.

“Jadi pembukaan portal Jalan Dendels menyesuaikan penambahan volume kendaraan di lapangan. Terlebih penerangan jalan di area pembangunan NYIA sudah tidak ada alias dipadamkan. Kami akan kaji dulu nanti,” kata Anggara.

Salah satu rekayasa lalu lintas yang akan dilakukan mengurangi kepadatan arus kendaraan yakni mengalihkan kendaraan ke jalur alternatif utara. “Setelah Operasi Ketupat 2018 ditetapkan, kami akan melaksanakan pengamanan terpadu. Termasuk mendirikan pos pelayanan gabungan di batas provinsi Jateng-DIJ bersama Polres Purworejo,” kata Anggara.

Pimpinan Proyek Pembangunan NYIA Sujiastono menyatakan pihaknya mengizinkan portal NYIA dalam kebutuhan mendesak dibuka sementara. Semua dilakukan untuk mendukung kelancaran arus mudik dan balik 2018.

Saat ini portal dipasang untuk melindungi area Izin Penetapan Lokasi (IPL) NYIA. Salah satunya di sisi barat dan timur Jalan Daendels yang selama ini diakses untuk melepas simpul kemacetan jalur utama mudik lebaran.

“Kami memahami latar belakang wacana dibukanya portal secara situasional itu. Kalau pertimbangan untuk kepentingan yang lebih besar, demi kelancaran angkutan lebaran, saya rasa tidak masalah,” kata Sujiastono. (tom/iwa/mg1)