SLEMAN – Ada yang berbeda di Mapolda DIJ, Senin (16/9). Ya, ratusan anak-anak sekolah bersegaram putih melaksanakan apel. Mereka adalah Patroli Keamanan Sekolah (PKS). Apel ini diikuti perwakilan siswa SD, SMP dan SMA/SMK dengan mengambil tema “Melalui patroli keamanan sekolah kita kuatkan etika berlalu lintas untuk mencetak generasi SDM unggul Indonesia maju”.

Dirlantas Polda DIJ Kombes Tri Julianto Djatiutomo, SIK mengatakan, akhir-akhir ini di berbagai pemberitaan media massa, elektronik, maupun media sosial kembali memuat topik permasalahan lalu lintas. Terlebih meningkatnya korban meninggal dunia akibat kecelakaan lalu lintas.

”Masalah lalu lintas telah menjadi perhatian serius pemerintah, terutama dalam menciptakan budaya tertib berlalu lintas salah satu upaya untuk membangun karakter budaya tertib berlalu lintas sejak usia dini adalah melalui pendidikan formal,” jelasnya saat apel.

Direktorat lalu lintas Polda DIJ membuat terobosan kreatif dengan melaksanakan pembinaan Patroli Keamanan Sekolah. Harapannya anggota PKS dapat mengajak dan mempelopori seluruh teman agar memiliki karakter kedisiplinan, kepemimpinan serta karakter etika dan moral yang baik dan unggul.

”Melalui kegiatan PKS ini diharapkan mampu mengatasi permasalahan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas di lingkungan sekolah,” ujar Tri saat membacakan amanat Kapolda DIJ. (ila)