RADAR JOGJA – Pijatan pada bayi atau baby massage memberikan kenyamanan pada sang buah hati. Pijatan yang dilakukan oleh orang tua bisa membangun ikatan bayi kepada ibu atau ayahnya.

Dilansir dari jawapos.com, menurut Dokter Spesialis Anak dr Utami Roesli, SpA, IBCLC, FABM pijat bayi modern saat ini biasa terlihat dalam kegiatan baby spa. Menurutnya, baby massage bisa memberikan manfaat lebih yakni membangun ikatan si kecil dengan orang tua.

”Bahkan memengaruhi produksi ASI. Sehingga, alangkah lebih baik jika memijat bayi dilakukan oleh orang tua sendiri,” jelasnya.

Dia mengungkapkan, kedatangan orang tua ke baby spa untuk melakukan pijat bayi bisa menjadi pembelajaran. Mereka bisa mencontoh terapis baby massage sehingga nantinya bisa melakukan sendiri di rumah.

Dengan dipijat oleh orang tuanya, lanjutnya, akan terbangun kontak langsung dengan si bayi. ”Saat memijat terjadi skin to skin. Secara tak langsung ada perasaan saling mengerti serta membangun perasaan senang,” ungkapnya.

Saat ini para orang tua disarankan lebih sering memegang langsung bayinya. Tak hanya ibu, sang ayah juga bisa memijat bayinya. ”Kedekatan hubungan ibu dengan bayi atau ayah dengan bayi bisa memberikan rasa hangat dalam keluarga. Sehingga memuncul hormon oksitosin si ibu, yang memengaruhi ASI,” tuturnya. (jpc/ila)