RADAR JOGJA – Sejak kehadiranya, game Deep Sea Story menarik minat banyak orang. Dengan tema memancing, mesin ini mengajak pemain untuk benar-benar merasakan sensasi memancing yang hampir nyata.

Mulai dari memilih mata kail, sampai berusaha memutar roda pancing. Satu mesin dapat dimainkan 6 orang sekaligus. Sehingga makin seru karena bisa saling beradu ketangkasan dengan teman atau keluarga.

Secara umum ada dua jenis ikan dalam game ini. Ikan yang memberikan hadiah tiket dan ikan yang memberikan poin. Untuk tiket tentunya bisa ditukarkan dengan souvenir yang menarik.

Nah untuk poin, kita membutuhkanya untuk menangkap ikan. Poin akan berkurang sesuai dengan jenis mata kail yang akan kita pilih. Ada tiga pilihan mata kail, dari 10, 20 dan 30.

Tentu saja dengan mata kail 30 poin kekuatanya paling atas dibandingkan dengan yang lain. Permainan akan berakhir apabila poin habis. Di setiap permainan kita mendapatkan modal awal 30 poin. Poin juga dapat digunakan untuk memilih mata kail yang kita inginkan. Seru bukan? (*)