RADAR JOGJA – Rizky Budiansyah beruntung. Buruh asal Purwakarta, Jawa Barat, ini memenangkan hadiah rumah senilai miliaran rupiah. Hadiah tersebut diberikan dalam program undian Smartfren WOW tahap ketiga. Rizky merupakan pelanggan Smartfren sejak 2009.

Rizky mengaku sedang diterpa cobaan bertubi-tubi. Istrinya, Irma Mayasari, sempat keguguran karena kecelakaan sepeda motor. ”Saya sudah kecelakaan dua kali. Saat lebaran tahun kemarin dan lebaran Idul Adha. Kita memang benar-benar lagi di bawah banget. Dan, gak ada yang bantu. Saya nggak pernah bermimpi bisa punya rumah. Sampai hari ini, saya masih nggak percaya,” kata Rizky usai pengundian di Jakarta.

Sehari-hari Rizky bekerja sebagai tukang giling bakso di Pasar Anyar Purwakarta. ”Kalau nyicil rumah nggak, ya. Soalnya, saya itu penghasilan per bulan Rp 2 juta, (hanya) cukup buat kehidupan sehari-hari saja,” ujarnya.

Dia mengaku pertama kali menggunakan handphone Smartfren Andormax C1 karena harganya yang sangat terjangkau. Kecintaannya pada Smartfren semakin bertambah sejak Smartfren beralih ke teknologi jaringan 4G. ”Kencang. Udah gitu, paketnya juga terjangkau,” ujar Rizky.

Dalam undian itu, Wahyu Irawan, 24, asal Kisaran, Sumatera Utara, menjadi pemenang jadiah mobil Kijang Innova. Selain itu, Fariski Zulkarnayen Arif (Lampung), Wahyu Winata (Sukabumi), dan Tata Saepuloh (Lembang) masing masing mendapat Vespa. (sce)