ADAR JOGJA – Kepala Biro Humas, Kerjasama dan Protokol Unisa Jogjakarta Sinta Maharani membenarkan bahwa Faizal Hidayah yang ditemukan meninggal dunia di kamar kos, Kamis (30/1) adalah mahasiswanya. Pemuda berusia 24 tahun tersebut masih berstatus aktif di kampus tersebut.
Berdasarkan catatan akademis, Faizal tercatat sebagai mahasiswa Prodi Keperawatan. Proses perkuliahan pemuda asal Sumenep, Madura, Jawa Timur ini sudah memasuki tahapan akhir. Bahkan dia sudah merampungkan tugas skripsinya.
“Benar, almarhum Faizal adalah mahasiswa Unisa Jogjakarta. Kami menyampaikan duka mendalam dan berbelasungkawa kepada keluarga yang ditinggalkan,” jelasnya, Jumat (31/1).
Baca juga: Ditemukan Meninggal di Kos, Mahasiswa Depresi Diduga Bunuh Diri
Sinta meluruskan kabar yang beredar di sosial media. Dikatakan penyebab utama bunuh diri adalah depresi akibat proses skripsinya yang tak kunjung usai. Beberapa kali melakukan konsultasi kerap ditolak.
Sinta menegaskan bahwa kabar tersebut tidak benar. Terbukti Faizal telah merampungkan tugas skripsinya. Bahkan proses tahapan hingga hasil skripsi dalam kategori baik. Dia meminta agar warga maupun warganet berspekulasi secara asal mengenai penyebab bunuh diri.
“Bukan tentang skripsi, karena almarhum sudah menyelesaikan proses skripsinya dengan baik. Mohon tidak menyebarkan berita yang belum jelas. Lebih baik menunggu hasil pemeriksaan dari pihak kepolisian,” katanya. (dwi/tif)