RADAR JOGJA – Hanya lima guru yang ikut mendampingi kegiatan Susur Sungai Sempor. Ada 257 siswa SMP Negeri 1 Turi, Sleman yang melakukan susur sungai di lembah Sempor, Dukuh, Donokerto, Turi, Sleman.
Sampai berita ini ditulis, puluhan siswa hanyut dan belum ditemukan. Ada lima siswa yang sudah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia.
Salah satu siswa, Nursyifa Nadhillah, 14, saat diwawancarai di lokasi kejadian mengatakan, pada kegiatan ini semua siswa satu angkatan ikut. Menurut siswa kelas 8 ini, hanya lima guru yang mendampingi dan ada beberapa kakak kelas yang ikut juga.
Dia menuturkan, saat berangkat susur sungai cuaca sudah mendung dan saat jalan sudah hujan.
Saat itu, lanjutnya, jalan susur sungai dengan berpegangan tangan dengan teman-teman dan tiba-tiba ada air datang dari atas kemudian ada teman yang hanyut.
“Teman tersebut langsung ditolong guru, tapi guru tersebut juga ikut hanyut,” ujarnya ditemui Jumat (21/2).
Kabis Darurat Logistik BPBD Sleman Makwan mengatakan, jumlah siswa yang selamat 146 anak dan dibawa ke klinik terdekat. Saat ini pencarian masih dilakukan oleh Tim SAR dan Polres Sleman. (dwi/ila)