PURWOREJO – Kereta api masih menjadi moda angkutan darat favorit yang akan digunakan masyarakat dalam Idul Fitri 2019. Meski masih akan jatuh di awal Juni nanti, PT Kereta Api Indonesia (KAI) telah membuka pemesanan tiketnya.
Terhitung sejak 25 Februari lalu, penjualan tiket untuk keberangkatan 26 Mei atau H-10 Lebaran sudah bisa dilakukan. Secara khusus, dalam Lebaran nanti, di DAOP V Purwokerto, tercatat ada 12 kereta api yang akan berangkat awal dari stasiun yang ada di bawahnya. “Totalnya ada 7.304 seat,” kata Manager Humas Daop V Purwokerto Supriyanto, Jumat (8/3).
Dikatakannya, untuk tiket mudik mulai H-10 sampai H1 lebaran, masih didominasi oleh kereta api-kereta api dari Jakarta/Bandung menuju Jawa Tengah dan Jawa Timur. Termasuk dari Jakarta / Bandung yang berakhir di Daop V Purwokerto. “Dari pantauan kami, penjualan sampai 7 Maret, kereta yang ramai dipesan masih dari arah Jakarta/Bandung menuju ke Jawa Tengah dan Jawa Timur,” tambahnya.
Sedangkan kereta pemberangkatan dari Daop V, baik yang ke arah Jakarta/Bandung maupun ke arah Jawa Timur, rata-rata masih baru dipesan 5 persen, dari total 7.304 seat yang tersedia. “Jadi untuk arus mudiknya masih relatif banyak,” tambahnya.
Pemesanan dapat dilakukan di website kai.id, KAI Access, mulai pukul 00.00 WIB, sedangkan untuk channel eksternal menyesuaikan dengan kebijakan masing-masing mitra penjualan tiket KAI. Bagi penumpang yang telah mendapatkan kode bayar agar segera melakukan pembayaran dalam waktu 60 menit, karena jika tidak tiket yang dipesan akan terjual kembali.
Dalam rangka menghadapi peningkatan jumlah pengunjung channel penjualan tiket, KAI juga telah melakukan langkah antisipasi berupa tuning dan optimalisasi database sistem ticketing. Juga penambahan application server dan bandwidth internet dua kali lipat dari hari biasa.
Meskipun ketersediaan KA keberangkatan masih cukup banyak, KAI meminta agar masyarakat dapat merencanakan perjalanannya jauh-jauh hari untuk mendapatkan kepastian tiket perjalanan mudik dan balik Lebaran 2019.”Kami harapkan masyarakat membeli tiket lebaran di channel resmi KAI atau mitra resmi yang telah bekerjasama dengan KAI,’’ kata Supriyanto. (udi/din/mg4)