JOGJA – WOWBID berpartisipasi dalam kompetisi dan pameran e-sports perdana yang diadakan PT Kereta Api Indonesia di Jogja Expo Center sabtu-minggu (10-11/8) lalu.
WOWBID merupakan market place dengan metode lelang live streaming pertama di Indonesia. WOWBID menyediakan aneka kebutuhan dan koleksi Gen Z, termasuk didalamnya pecinta e-sport.
“Kehadiran kami sangat dinantikan dalam even ini karena barang di WOWBID bisa didapat dengan harga dibawah pasar dan dengan sistem lelang,” kata Chief Operation Officer PT WOWBID Perintis Nusantara Nurmalasari Soepiter.
Menurut dia, sejak diluncurkan di Google Play dan App Store pada 19 Desember 1918, WOWBID telah memiliki 470.127 pengguna terdaftar. Dari jumlah total keseluruhan instalasi yang mencapai 627 ribu.
WOWBID terbuka bagi siapapun untuk melelang barangnya mulai dari produk fashion, kecantikan, elektronik, gadget, kerajinan dan produk lainnya. ” Kami juga terbuka bagi para pebisnis UMKM supaya mereka memiliki akses pemasaran yang lebih luas,” ungkap Nurmalasari. (obi/pra/er)