RADAR JOGJA – Presiden RI Joko Widodo telah memutuskan bahwa Ibu Kota Republik Indonesia akan pindah ke sebagian Kabupaten Penajam Paser Utara dan sebagian di Kutai Kartanegara, Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim). Hal itu dikatakan Jokowi, Senin (26/8) di Istana Negara.

Peristiwa perpindahan ibu kota negara seperti yang akan dilakoni Indonesia bukanlah hal baru. Beberapa negara lain sudah melakukan hal yang sama. Inilah beberapa negara yang melakukan pemindahan ibu kota negaranya.

Kazakhstan

IKONIK: Baiterek monumen di Kazakhstan. (advantour)

Seperti dilansir dari dari BBC, pada 1997, Presiden Kazakhstan Nursultan Nazarbayev memutuskan memindahkan ibu kota dari Almaty ke Astana atau dulunya dikenal dengan Aqmola.

Perpindahan ini juga didukung oleh sektor minyak yang sedang maju. Ekonomi Kazakhstan setelah berpindah ibu kota disebut-sebut tumbuh sebesar 4,8 persen pada 2018.

Jarak dari Almaty ke Astana sejauh 1.200 km ke arah utara. Proses pemindahan ini melibatkan arsitek dari seluruh dunia. Yaitu untuk membangun dari nol Astana hingga menjadi pusat pemerintahan.

Ikon paling mencolok di ibu kota baru adalah adalah Khan Shatyr. Bangunan hotel berbentuk tenda terbesar di dunia ini dirancang oleh Norman Foster. Hotel ini memiliki pusat perbelanjaan indoor dan kompleks hiburan yang mewah.

Tidak hanya itu, ada juga menara Baytarek. Bangunan menyerupai telur yang bertengger di atas pohon. Di area tersebut juga termasuk istana presiden. Sebuah gedung putih dengan kubah yang dicat biru. Sebelahnya adalah Central Concert Hall, struktur pirus meniru pesawat ruang angkasa.

Brasil

ALUN-ALUN: Penampakan Kota Barasilia, ibu kota negara Brasil. (lacgeo.com)

Selain Kazakhstan ada juga Brasil. Negara asal pebola Neymar Jr ini memindahkan ibu kota lamanya dari Rio de Janeiro ke Brasilia. Hal itu karena Rio de Janeiro dianggap terlalu ramai, padat, dan kumuh. Dianggap kurang pas sebagai ibu kota negara.

Kemudian pemerintah memutuskan membuat kota baru yang dikembangkan secara khusus untuk menjadi ibu kota yakni Brasilia.

Brasilia terbentuk pada 21 April 1960. Brasilia menempati lahan sekitar 1.100 km dan dibagi menjadi beberapa blok bernomor untuk navigasi yang lebih mudah seperti sektor hotel, sektor kedutaan, dan sektor lainnya.

Dilansir dari Forbes, perpindahan ibu kota ke Brasilia membawa dampak yang positif bagi pertumbuhan ekonomi walaupun agak lambat. Berdasarkan analis Morgan Stanley, pertumbuhan GDP di Brasilia secara aktual tumbuh 1 persen dari tahun ke tahun dan konsensus 1,1 persen dari tahun ke tahun. Sementara PDB naik 0,2 persen pada kuartal kedua 2018 lalu.

Myanmar

SUASANA MALAM: Inilah pemandangan malam di ibukota Myanmar. (thebohemianblog.com)

Di Asia Tenggara yang juga memindahkan ibu kotanya adalah Myanmar. Yaitu memindahkan ibu kotanya dari Yangon ke Naypyidaw tahun 2005 silam. Kota Naypyidaw disebut memiliki luas yang empat setengah kali lebih besar dari London, yaitu sebesar 7.054 kilometer persegi.

Alasan Myanmar memindahkan ibu kota ke sekitar 370 km di pedalaman dari kota terbesar, Yangon karena lokasinya dinilai lebih strategis. Setidaknya itu yang diungkapkan menteri informasi Myanmar kepada BBC.

Militer setempat takut akan invasi asing, atau menginginkan lebih banyak kontrol atas etnis minoritas di wilayah perbatasan. Sementara ada yang menyebut, pemimpin Myanmar yang terkenal penuh rahasia hanya mengulangi kebiasaan raja-raja Burma pada masa prakolonial. Yaitu membangun kota-kota baru dan istana-istana berdasarkan saran dari peramal.

Namun yang jelas, ibu kota yang baru lebih terencana. Seperti jalan yang mengarah dari parlemen ke istana presiden memiliki lebar 20 jalur. Pusat perbelanjaan mewah, dan hotel-hotel megah yang kosong berjejer di jalanan.

Ada juga taman safari, kebun binatang, dan setidaknya tiga stadion. Tidak seperti bagian lain dari Myanmar, ibu kota baru tak pernah mengalami pemadaman listrik. Upsss…

Australia

TENANG: Alun-alun ibu kota Australia Canberra. (thecrowdedplanet.com)

Melbourne dan Sydney menjadi dua kota terbesar di Australia. Kota yang disebut pertama adalah ibu kota Australia sebelum digantikan Canberra pada 1913. Seperti dilansir dari BBC, penentuan Canberra sebagai ibu kota melalui sayembara untuk desain dan konsepnya.

Canberra dipilih karena tidak hanya diisi oleh bangunan modern, tetapi juga pemisahan antar-distrik oleh tumbuhan dan semak-semak. Namun ternyata meskipun menjadi ibu kota, Canberra kalah populer dibandingkan Melbourne dan Sydney.

Tak hanya itu, tingkat pertumbuhan ekonominya pun ternyata masih di bawah dua kota tersebut. (riz)