RADAR JOGJA – Menjelang peringatan Natal, pengamanan di berbagai lokasi ditingkatkan untuk menjaga suasana tetap kondusif. Komisi A DPRD DIJ meminta masyarakat untuk tetap menjaga ketentraman selama peringatan Natal.

”Kami merekomendasikan ke Pemprov untuk fasilitasi CCTV di pusat keramaian untuk mendukung terwujudkan keamanan dan kenyamanan,” ujar Ketua Komisi A Eko Suwanto usai mengecek kesiapan pengalaman di Gereja Katolik Santo Atonius, Kotabaru.

Komisi A juga merekomendasikan ke pemerintah daerah untuk meningkatkan aspek koordinasi, terutama untuk sarana dan prasarana serta logistik di pos-pos pengamanan selama libur Nataru, sejak 22 Desember 2019 sampai dengan 5 Januari 2020.

Begitu pula untuk gereja, menurut Eko, perlu pula jaminan keamanannya sehingga umat Kristiani nyaman menjalankan ibadah Natal.  ”Untuk itu, Komisi A mengucapkan terima kasih kepada pemda maupun TNI-Polri atas kerja kerasnya mengupayakan keamanan, kenyamanan, serta ketertiban umum selama Nataru,” tegas Eko.

Dia mengungkapkan, untuk wisatawan yang berasal dari luar DIJ, bisa memantau situasi secara real time melalui aplikasi jogjaistimewa yang bisa diunduh di Playstore maupun Appstore. ”Terutama seputaran Malioboro dan tempat-tempat wisata lainnya. Termasuk pusat-pusat kuliner maupun puskesmas terdekat,” papar Eko.

Wakil Ketua Komisi A Suwardi menambahkan, masyarakat perlu memberikan sikap pelayanan yang baik, guna memberi kesan positif kepada wisatawan sehingga mereka nantinya akan kembali lagi ke Jogjakarta di lain waktu.

”Guna menunjukkan bahwa DIJ memiliki ruh budaya adiluhung yang ramah, jangan sampai muncul sikap intoleran maupun sikap lain yang kurang baik,” jelasnya. (kus/ila)