PURWOREJO – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Komite Nasional Pemuda Indonesia (KNPI) Kabupaten Purworejo resmi dilantik (23/2). Prosesi pelantikan yang dilakukan oleh DPD KNPI Jawa Tengah dengan mengundang Forkompimda, pejabat OPD, organisasi kepemudaan serta Dewan Pengurus Kecamatan (DPK) se-Kabupaten Purworejo.

Ketua DPD KNPI Kabupaten Purworejo Muhammad Musyafa mengungkapkan, tantangan pemuda saat ini kian berat seiring zaman yang terus berkembang. Kenakalan remaja seperti narkoba, obat terlarang, tawuran hingga seks bebas menjadi contoh riil betapa beratnya tantangan yang dihadapi.

“Belum lagi soal-soal lain yang ada di setiap lini kehidupan berbangsa dan bernegara. Baik itu di wilayah ekonomi, sosial, politik maupun budaya,” kata Musyafa.

Dikatakan, DPD KNPI Kabupaten Purworejo berharap dapat menjadi problem solving atas realitas persoalan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat, khususnya yang menyangkut soal kepemudaan.

“Untuk itu, kami berharap dukungan serta sinergitas dari seluruh elemen kepemudaan baik OKP maupun DPK serta Pemkab Purworejo agar program-program serta rencana kerja KNPI dapat berjalan dengan baik,” katanya.

Asisten III Muh Wuryanto yang hadir mewakili Bupati Agus Bastian mengaku siap menjalin sinergi dengan DPD KNPI Purworejo. Menurutnya, sinergitas itu menjadi salah satu kunci keberhasilan untuk bersama-sama membangun Purworejo.

“Saya juga dulu pernah aktif menjadi pengurus KNPI. Saya merasakan betul manfaat ber-KNPI karena organisasi ini adalah kawah condradimukanya generasi muda agar menjadi generasi yang terampil, cerdas dan mandiri,” katanya.

Sementara itu, Sekjen DPD KNPI Jawa Tengah Mustafid mengingatkan pentingnya soliditas dan sinergitas, baik secara internal maupun eksternal. Pasalnya, kader-kader KNPI sangat heterogen.

“Masing-masing memiliki latar belakang yang berbeda-beda. Ini menjadi peluang sekaligus ancaman bagi perjalanan organisasi. Maka kesadaran serta kedewasaan berorganisasi harus dipupuk agar DPD KNPI Purworejo dapat berjalan dengan baik,” katanya. (udi/laz/mg1)