CLOSING PERFORMANCE : Slank menggetarkan panggung Konser Indonesia Damai #PancasilaRumahKita di Lapangan Pancasila UGM.

SLEMAN – Ribuan Slankers dari berbagai daerah tampak menyemut di lapangan Pancasila Universitas Gadjah Mada (UGM) sore ini (1/6). Kaka dan kawan-kawan menggetarkan panggung Konser Indonesia Damai #PancasilaRumahKita. Sebuah perayaan memperingati hari lahir Pancasila yang digelar oleh UGM.

Acara dimulai dengan orasi kebangsaan oleh Gubernur DIJ Hamengku Buwono (HB) X, Rektor UGM Panut Mulyono, Rektor UIN Sunan Kalijaga Yudian Wahyudi, Buya Syafii Maarif, GKR Mangkubumi, dan perwakilan mahasiswa UGM.

“Bangsa ini sudah pernah kena asam garam bencana bom berkali-kali. Tapi masih tetap berhasil bangkit dan tidaj pernah takut teror apapun,” ujar Kaka Slank diikuti seruan penonton.

Rektor UGM Panut Mulyono pun mengajak untuk menyelesaikan masalah bangsa bersama-sama. “Kita adalah bangsa besar yang memiliki histori yang kuat, mari sama-sama jaga dan rawat semangat gotong-royong,” ujarnya.

Di akhir orasi, HB X mengajak semua penonton untuk mengangkat tangan sambil mengikuti puisi tentang Pancasila yang dibacakannya.

“Pancasila, janganlah jadikan dia azimat yang keramat. Tapi jadikanlah dia hikmat yang bermanfaat,” seru Sultan. (cr3/ila/mg1)