JOGJA – Musim hujan ini jalanan di Kota Jogja belum bebas genangan. Masyarakat diminta hati-hati saat melintasi genangan. Karena bisa menyebabkan mesin mati atau jatuh karena ada kubangan. Penyebab genangan karena saluran drainase yang belum optimal.

“Penyebab genangan karena belum selesainya pemaksimalan saluran drainase di daerah tersebut,” ujar Kepala Bidang Sumber Daya Air Dinas pekerjaan umum perumahan dan kawasan pemukiman (PUPKP) Kota Jogja Aki Lukman Noor Hakim Senin (3/12).

Beberapa ruas jalan yang masih ada berpotensi genangan air diantaranya Jalan Kemasan, Jalan Supomo yang berada di barat UAD , Jalan Gondusuli di sisi utara Mandala Krida, serta wilayah SMP N 5 hingga Balai Pamungkas.
Bahkan di kawasan Kotagede, di Jalan Kemasan dan Jalan Mondorakan ketinggian genangan bisa mencapai 30 sentimeter. “Di kawasan heritage Kotagede memang masih ada genangan karena saluran drainase di sana yang relatif kecil,” tuturnya.

Selain itu yang juga menjadi kewaspadaan di Jalan Ipda Tut Harsono. Di utara kantor DPRD Kota Jogja itu saluran drainasenya sering tertutup oleh sampah dari daun. Solusinya dengan mengintensifkan pelumpuran dan rutin membersihkan sampah. (cr5/pra/fn)