SLEMAN – Pelatih PSS Sleman Seto Nurdiyantara bisa bernafas lega. Kesempatan melakukan uji coba menjelang bergulirnya kompetisi Liga 1 akhirnya kesampaian. Petang ini, skuad Super Elang Jawa- julukan PSS Sleman akan menjajal Perseru Badak Lampung FC di Stadion Maguwoharjo.
Lewat uji coba ini, Seto ingin memanfaatkannya untuk mengukur kesiapan tim dan kemampuan anak asuhnya. Setidaknya, bagaimana program-program latihan yang selama ini diberikan mampu diserap para pemain. “Menjadi barometer mulai dari kondisi fisik sampai cara bermain,”jelasnya Jumat (26/4).
Dari uji coba ini, Seto tidak mempersoalkan hasil akhirnya. Sebab, tujuannya untuk melakukan evaluasi. Kekurangannya di mana. Kelebihannya di mana. Namun, dia tidak memungkiri pasti ada tekad untuk memenangkan pertandingan.
Nah, untuk pemain yang baru bergabung, uji coba kali ini tentu menjadi kesempatan untuk unjuk gigi. Seperti Rudi Widodo, Yevhen Bokhashvili, dan Junius Bate. Ada pula Vicky Aditya, eks-sayap Persiba Bantul yang kini sedang menjalani trial.
Sayangnya, Kushedya Hari Yudo, pemain sayap andalannya sedang tidak begitu fit. Beberapa hari dia absen latihan karena mengalami gejala demam. Begitu juga dengan Derry Rachman. Walaupun sudah ikut latihan, dokter tim Hernawan Koco Sungkono belum bisa memastikan apakah mereka bisa diturunkan. “Yudo dan Derry baru program pemulihan. Masih kami evaluasi kondisinya,” jelasnya.
Rangga Muslim juga tidak dalam kondisi fit. Lalu ada lagi Ikhwan Ciptady. Namun, Seto Nurdiyantara akan mengusahakan semua pemain dapat turun dalam pertandingan hari ini. Ia perlu mengevaluasi kemampuan individual maupun tim untuk mengukur bagaimana perkembangan anak didiknya.
Bagi supporter PSS Sleman, uji coba ini menjadi kesempatan untuk melihat skuad baru Super Elang Jawa. Mereka telah menunggu bagaimana performa anak asuh Seto ini. (cr10/din/by)