RADAR JOGJA – Jogjakarta selain terkenal karena keistimewaannya sebagai Kota Pelajar, juga mempunyai banyak hal yang bisa di-explore lebih dalam. Mulai dari sejarah tempat wisatanya, kebudayaannya dan keramahtamahan orang-orang lokal. Nah yang tak kalah lagi adalah makanan khas yang selalu mampu memanjakan turis turis lokal hingga mancanegara.
Salah satu oleh-oleh makanan khas Jogjakarta adalah bakpia. Salah satu brand bakpia yang tidak asing didengar adalah Bakpiapia. Bakpiapia mulai berdiri sejak 2004.
Keunggulan dari Bakpiapia ini terdapat pada inovasi bakpianya yaitu Bakpia Blasteran. Bakpia Blasteran merupakan bakpia yang dasarnya tetap kacang hijau namun diisi lagi dengan berbagai filing mulai dari Pisang Keju, Cokelat, Keju, Cappucino, Durian, Nanas, Blueberry Cheese serta paling akhir ada Mashed Potato (Tuna Pedas).
”Varian lain dari Bakpia Blasteran ada di Bakpia Single Original Kacang Hijau, Cokelat, Keju dan Blackbeauty,” ujar Marketing Executive Bakpiapia Andriyas Deni Setiyawan baru-baru ini.
Jika berbicara tentang ketahanan, lanjutnya, Bakpiapia dapat tahan lima hari di suhu ruangan. Ini di karnakan proses pembuatan Bakpiapia menggunakan bahan-bahan alami dan tanpa zat pengawet, pengambilan kacang hijau diambil dari kacang hijau lokal dengan kualitas terbaik. Pada Blasteran Durian dan Nanas, selainya dibuat secara dengan buah asli dari Palembang. Bakpiapia oleh oleh kekinian dengan harga mulai dari Rp 17 ribu hingga Rp 45 ribu dan bisa dikirim keluar kota di Indonesia. (obi/ila)