JOGJA – Sepenggal bait puisi berjudul ‘Orang-orang yang Berjalan ke Selatan’ itu mengantarkan Alfiandana Susilo Aji, mahasiswa Semester VII Program Studi Sastra Indonesia, Fakultas Sastra Budaya dan Komunikasi, Universitas Ahmad Dahlan (UAD) meraih juara pertama pada tangkai lomba penulisan puisi pada Pekan Seni Mahasiswa Nasional (Peksiminas) 2018.
Kepala Biro Kemahasiswaan Dan Alumni UAD Dr. Dedi Pramono, M.Hum. menjelaskan, Peksiminas melombakan bidang seni seperti sastra, musik, lukis, komik strip, dan fotografi yang dilaksanakan di beberapa kampus di Jogja.
“UAD ditunjuk untuk melaksanakan tangkai lomba sastra yang terdiri dari lomba baca puisi putra, lomba baca puisi putri, penulisan puisi, penulisan cerpen, dan penulisan lakon,” ujarnya saat jumpa pers di Ruang Sidang Rektorat Kampus I UAD Jl.Kapas Jogja Senin(22/10).
Kepala Bidang Pengembangan Kemahasiswaan dan Alumni Danang Sukantar, M.Pd. menegaskan, UAD merasa sangat bangga dengan prestasi yang diraih oleh Alfiandana.
“Itu sekaligus membuktikan bahwa sejarah sastra, khususnya bidang penulisan di UAD masih hidup hingga saat ini,” terangnya. (*/a11/pra/zl/mo2)