PURWOREJO – Sejumlah barang mulai dari makanan olahan dan bahan makanan kedaluwarsa tetap dijajakan pedagang di Pasar Kaliboto, Kecamatan Bener, Rabu (29/1). Itu diketahui saat dilakukan inspeksi mendadak (sidak) yang dilakukan tim yang dipimpin Camat Bener Agus Widiyanto.

Kegiatan ini melibatkan beberapa unsur mulai dari Polsek, Koramil, Puskesmas dan lainnya. Inspeksi ini dilakukan sekaligus untuk melihat kesiapan menghadapi peningkatan penjualan saat lebaran.

Menurut Agus, kegiatan itu memang telah dirancang jauh hari dan baru pertama diadakan di wilayah Bener. Dia berharap, pedagang bisa jujur dan tidak menjual barang yang sudah expired. “Kegiatan itu juga untuk mengedukasi pedagang. Mereka tidak boleh sembarang menjual barang,” imbuh Agus.

Dari hasil monitoring di lapangan, pedagang sebagian besar tidak tahu jika barang yang mereka jual sudah kedaluwarsa. Tidak dilakukan penyitaan dalam operasi itu, namun tim membawa sedikit sampel. “Barang dikembalikan lagi kepada pedagang tapi mereka dipesan agar tidak menjual barang itu,” tambahnya.

Rencananya sidak itu akan digelar lagi mulai hari ini di beberapa pasar yang ada di Kecamatan Bener. (udi/din/zl)