JOGJA -Pelaksanaan Pekan Olahraga Daerah (Porda) DIJ XV- 2019 pada Oktober mendatang, dipastikan meriah. Beberapa agenda disusun untuk menyemarakkannya. Baik saat pembukaan maupun penutupan.
Panitia berharap Porda tahun ini diharapkan bisa menjadi perhatian publik. Panitia, dalam hal ini Kota Jogja ingin menjadikan pesta olahraga dua tahunan tersebut bisa menjadi daya tarik wisatawan.
Koordinator Muda Berdaya Adi Wardoyo menjelaskan, berbagai persiapan telah dilakukan. Termasuk, mengadakan torch relay layaknya pelaksanaan Asian Games yang baru saja berlangsung di Indonesia.
Nantinya, obor pembuka pelaksaan Porda akan diambil dari Gunung Merapi. Selanjutnya, api tersebut akan dibawa melalui sumbu filosofi, Gunung Merapi, Tugu Pal Putih, dan Keraton Jogja. Wali Kota Jogja Hariyadi Suyuti akan membawa langsung obor tersebut. Nanti akan diserahkan secara simbolis kepada Gubernur DIJ Hamengku Buwono X di Kepatihan.
Untuk memeriahkan acara, berbagai pertunjukan budaya dan kesenian akan dipusatkan di panggung pembuka Stadion Mandala Krida. Bahkan, direncanakan artis ternama Jogja akan dihadirkan pada ajang pembukaan tersebut. “Kami ingin pembukaan ini menjadi agenda beriringan bagi HUT Jogja yang jatuh di awal Oktober,” katanya.
Ketua Umum KONI Kota Jogja Tri Joko mengatakan, pihaknya memiliki tanggung jawab menentukan sukses prestasi dan penyelenggaraan. Sebab, event Porda bukan hanya menjadi milik masyarakat kota saja, tapi juga seluruh warga di DIJ. “Waktu kami tinggal dua bulan lagi. Kami ingin pesta olahraga berjalan sempurna. Tidak hanya pembukaannya saja, tetapi juga saat penutupan,” tegasnya. (bhn/din/rg)