RADAR JOGJA – One Earth Integral Education Foundation bekerja sama dengan Danone, Sarihusada, Taman Pintar, Nutricia, Aqua dan Balai Perpustakaan Grhatama Pustaka, secara meriah merayakan Hari Anak Sedunia yang jatuh pada 20 November kemarin.

Kegiatan yang berlangsung di Grahatama Pustaka Yogyakarta tersebut, dihadiri lebih 350 orang anak usia 4-6 tahun dengan orang tua, dan gurunya. Kegiatan diisi dengan Festival Anak Menyanyi dan Bergerak Bersama.

Acara dibuka dengan tarian penuh semangat dan kecerian oleh anak-anak. Dinas Pendidikan Kota Yogyakarta, yang diwakili oleh Kabid PNF Drs. Sugeng Mulyo Subono menyampaikan, melalui kegiatan semacam tersebut, anak-anak diajari untuk membangun budaya untuk berprestasi, mengembangkan empati, sportivitas, dan saling menghargai kekurangan dan kelebihan masing-masing.

“Perayaan  Hari Anak Sedunia  ini diadakan untuk mempromosikan peningkatan kesadaran dan kebersamaan anak-anak di seluruh dunia, serta memperbaiki kesejahteraan anak dengan pemenuhan hak-hak anak,” katanya.

Menurutnya, anak memiliki hak yang sama pentingnya dengan orang dewasa. “Mengingatkan kita semua bahwa anak juga bagian dari lingkungan sosial, dan harus diperlakukan sebagaimana mestinya,” tandasnya.

Ketua One Earth Integral Education Foundation, Dr Suriastini mengatakan, tujuan utama dari acara tersebut adalah sebagai ajang promosi peningkatan kesadaran dan persaudaraan anak-anak, sebagai satu umat manusia yang hidup di atas satu bumi dan di bawah satu langit dengan penuh keceriaan.

“Kegiatan ini sebagai sarana pemenuhan hak anak mendapatkan nutrisi holistik, pendidikan karakter, dan bermain dengan penuh keceriaan. Selain itu, juga mengingatkan kewajiban anak menghormati orangtua, guru, orang lain, bangsa, dunia dan lingkungan, serta memunculkan yang terbaik dalam diri mereka,” paparnya.

Peserta Festival Anak Menyanyi dan Bergerak Bersama adalah anak usia 4-6 tahun yang pernah ikut program Edukasi Kesehatan, Gizi dan Pola Asuh yang diadakan setiap Hari Minggu di PAUD Taman oleh One Eearth dan Danone.

Setiap group anak menyanyikan dua lagu yang pernah diberikan dalam program tersebut. Lagu pertama yang dinyanyikan mengingatkan pentingnya minum air enam gelas bagi anak. Pembentukan karakter anak dibangun lewat lagu tentang fungsi tubuh kita.

Petikan lirik lagunya “Pikiranku Tenang,  Mataku Lihat yang Baik, Mulutku Berkata Jujur, Tanganku S’lalu Membantu, Kakiku Bergrak M’layani,  Biarlah Diri ini Jadi Alat-Mu, Hidup Bahagia”. Sementara para orangtua dan guru menyiapkan snack sehat bagi anak yang ikut dinilai dalam festival. Acara ditutup dengan pemberian kenang-kenangan pada semua anak, dan sertifikat bagi sekolah serta apresiasi anak-anak yang berpartisipasi. (**)