RADAR JOGJA – Jalan protokol dalam kota Kecamatan Purworejo dan Kecamatan Kutoarjo di Kabupaten Purworejo disemprot disinfektan Rabu (25/3). Langkah ini untuk mencegah persebaran virus korona (Covid-19).

Penyemprotan dipimpin Bupati Purworejo Agus Bastian. Tampak ikut serta Ketua DRPD Purworejo Dion Agasi Setiabudi, Dandim 0708/Purworejo Letkol Inf Muchlis Gasim, dan Kapolres Purworejo Rizal Marito. Selain itu, ada Sekda Purworejo Said Romadhon dan beberapa kepala organisasi perangkat daerah (OPD).

Kabag Humas dan Protokol Setda Purworejo Rita Purnama mengungkapkan, penyemprotan melibatkan dua kendaraan pemadam kebakaran. Di sela penyemprotan, petugas Dinas Kesehatan Purworejo membagikan brosur berisi cara cuci tangan yang baik dan menerangkan pencegahan virus korona melalui pengeras suara.

“Kita mengambil start di pendapa rumah dinas bupati,” kata Rita.

Menurut Rita, penyemprotan ini menjadi sebuah gerakan bersama dari unsur forum pimpinan daerah di Kabupaten Purworejo. Gerakan ini mengajak masyarakat turut memerangi korona.

Menurutnya, masyarakat yang tetap berada di rumah merupakan salah satu upaya mendukung langkah mencegah penyebaran virus korona. “Pak Bupati selalu mendorong agar masyarakat patuh dan tetap berada di rumah jika tidak ada keperluan yang mendesak,” imbuh Rita.

Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Purworejo Said Romadhon menyampaikan, tindakan penyemprotan adalah upaya pemerintah bertindak serius dalam penanganan Covid-19. “Purworejo saat ini masih dalam status kuning, karena hanya ada ODP (orang dalam pantauan) dan PDP (pasien dalam pantauan),” kata Said.

Diungkapkan, penyemprotan disinfektan tidak hanya dilakukan sekali. Penyemprotan akan dilaksanakan secara berkelanjutan di tempat-tempat umum.

“Langkah ini kita harapkan juga untuk ditindaklanjuti masyarakat secara mandiri,” imbuh Said. (udi/amd)