SLEMAN – Beragam cara dilakukan PD BPR Bank Sleman untuk menggaet sebanyak mungkin nasabah demi kontribusi pada pendapatan asli daerah (PAD) Pemkab Sleman. Nonton bareng (Nobar) menjadi program unik yang ditempuh. Kamis (25/7) sore jajaran Bank Sleman mengajak 200 nasabah dan tamu undangan nobar film Iqro My Universe di Bioskop XXI, Sleman City Hall.

Tak tanggung-tanggung, dalam kesempatan itu Bank Sleman juga menghadirkan artis Maudy Koesnaidi, yang berperan sebagai pemeran Tsurayya dalam film tersebut untuk meet and greet dengan para pengemar film ini.

Turut hadir Wakil Bupati Sleman Sri Muslimatun, Dandim 0732/Sleman Letkol Inf Diantoro, dan Anggota Komisi B DPRD Sleman Surana. Sementara Bupati Sleman Sri Purnomo menyempatkan hadir sebelum acara meet n greet artis film Iqro My Universe.

“Nobar ini khusus bagi nasabah tabungan Arofah dan tabungan pensiun (tapen) yang membuka rekening pada periode 17-25 Juli 2019 sebesar Rp 100 ribu,” ujar Direktur Bank Sleman Muhammad Sigit Jumat (26/7).

Tabungan Arofah merupakan salah satu produk Bank Sleman. Disediakan khusus bagi nasabah yang berniat menunaikan ibadah haji.  Tabungan itu diadakan atas dasar permintaan nasabah yang tak menginginkan bunga.

Sedangkan tabungan pensiun tak hanya ditujukan bagi kalangan pensiunan pegawai negeri. Tapi terbuka umum bagi masyarakat yang berniat investasi masa depan.

Film Iqro My Universe sengaja dipilih karena muatan moralnya yang kuat. Khususnya di bidang pendidikan. Bagi semua kalangan.

Bagi Maudy Koesnaidi, kehadirannya di Sleman bukan semata-mata untuk meet and greet. Tapi sekaligus untuk menjawab rasa penasarannya akan Tebing Breksi. Yang menjadi destinasi wisata baru terfavorit di Indonesia. “Semoga pesan moral dalam film itu bis sampai ke penonton dan menginspirasi mereka. Khususnya anak-anak Indonesia,” ujarnya. (yog/by)