RADAR JOGJA – Meningkatkan layanan kepada pelanggan, QRIM Express meluncurkan aplikasi QRIM. Peluncuran aplikasi ini selaras dengan komitmen QRIM Express sebagai penyedia jasa layanan pengiriman yang mudah dijangkau dimanapun, dapat dipercaya, dan mudah digunakan.

“Peluncuran aplikasi QRIM ini diharapkan membawa semangat baru dalam dunia pengiriman di era digital dan berpengaruh terhadap pertumbuhan ekonomi masyarakat,” jelas CEO QRIM Express Eugene Kastanja di sela kegiatan QULIAH Bareng QRIM Express, Kamis (19/12).

Kastanja mengatakan, visi QRIM Express sebagai perusahaan teknologi yang fokus pada pengiriman adalah ingin memberikan kemudahan untuk seluruh pelanggan atau pengguna QRIM Express.

Dengan adanya kemudahan itu diharapkan akan berpengaruh terhadap semangat pelaku bisnis atau perorangan dalam pendistribusian produk melalai “logistic service”.

Ia mengungkapkan, untuk saat ini aplikasi QRIM baru tersedia dalam versi Android yang dapat di-download di google Play Store. Ke depan, aplikasi QRIM dalam versi IOS juga akan diluncurkan dan aplikasi ini akan terus berkembang dengan inovasi terbaru.

“Mulai Desember 2019 masyarakat di Jogja bisa mulai melaukukan ‘request pick up’ melalui aplikasi kami tanpa minimum order dan bebas ongkos kirim dengan promo QRIBOPAPER1,” ungkap Kastanja.

Chief Operation Officer QRIM Express Widiatmoko menambahkan, selain dilengkapi dengan jenis-jenis layanan pengiriman seperti Qebut, Qejar, Qilat, aplikasi QRIM juga dilengkapi dengan beberapa fitur unggulan.

Di aplikasi QRIM tersedia layanan “free pick up”, di mana pelanggan yang akunnya sudah terverifikasi tidak perlu repot mengirim barang ke service counter, karena kurir akan menjemput paket di rumah.

“Kurir yang menjemput paket akan memberikan AWB (air way bill) atau nomor resi setelah kurir mengkonfirmasi ulang paket tersebut,” jelasnya.

“Dua pembayaran dapat menggunakan e-wallet yakni aplikasi OVO dan TrueMoney, dan satu lagi pembayaran menggunakan uang tunai (cash),” katanya. (obi/ita/ila)